PIYUNGAN ONLINE
Portal Berita, Politik, Dakwah, Dunia Islam, Kemasyarakatan, Keumatan
Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto Resmi Mengundurkan Diri | ||
| ||
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Bambang Widjojanto akhirnya resmi mengajukan surat pengunduran diri. Pengunduran diri dilakukan karena statusnya sebagai tersangka dalam kasus sengketa Pilkada Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. "Setiba di kantor saya segera membuat surat, surat itu permohonan pemberhentian sementara. Isi surat itu kira-kira karena saya mendapatkan surat panggilan sebagai tersangka untuk diperiksa dan dikualifikasi sebagai tersangka," kata Bambang di gedung KPK Jakarta, Senin, (26/1). "Alinea kedua, saya meyakini, kasus yang ditujukan ke saya diada-adakankan, direkayasa, fakta-faktanya fiktif, saya meyakini seperti itu," ungkap Bambang. Menurut Bambang, ia berpatokan pada pasal 32 ayat 2 Undang-undang No 30 tahun 2002 tentang KPK, yang menyatakan, jika seorang pimpinan KPK dinyatakan tersangka, maka dia diberhentikan sementara. "Saya tunduk pada konsitusi, undang-undang dan kemaslahatan kepentingan publik," tambah Bambang. Bambang menambahkan, surat pengunduran diri tersebut, masih akan dibahas oleh 3 orang pimpinan KPK lainnya, Abraham Samad, Zulkarnain dan Adnan Pandu Praja. "Sebabnya saya mengajukan surat itu dengan alasan di atas kepada pimpinan KPK, biar pimpinan KPK yang akan menentukan lebih lanjut. Jadi saya mengajukan surat itu kepada pimpinan KPK, biar pimpinan KPK yang akan menentukan lebih lanjut pemohonan KPK itu, karena saya komisioner harus bertindak secara kolegial, mudah-mudahan ada kejelasan apa yang jadi keputusan nanti," kata Bambang. sumber: Rappler.com |
Badan Ekonomi Kreatif. Ternyata Slank Ga Jadi Dapat Jatah | ||
| ||
Joko Widodo (Jokowi) melantik Triawan Munaf sebagai Kepala Badan Ekonomi Kreatif. Badan Ekonomi Kreatif ini merupakan jawaban dari Jokowi untuk mengembangkan potensi industri kreatif di Tanah Air. Badan Ekonomi Kreatif ini akan dibawah koordinasi langsung oleh Presiden Jokowi. Sebelumnya, ekonomi kreatif dibawah kendali Kementerian Pariwisata ketika era Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Pengangkatan ini sesuai Keputusan Presiden Nomor 9/P/2015 tentang Pengangkatan Kepala Badan Ekonomi Kreatif. "Mengangkat saudara Triawan Munaf, sebagai Kepala Badan Ekonomi Kreatif," ucap Jokowi di Istana Negara, Senin, 26 Januari 2015. Kepala Badan Ekonomi Kreatif nantinya akan diberikan hak keuangan dan fasilitas setingkat menteri. Hal ini pun berlaku saat pelantikan, ditetapkan pada tanggal 26 Januari 2015. Pantauan Okezone, dalam pelantikan ini pun dihadiri oleh Sherina Munaf selaku anak dari Triawan Munaf. Selain itu hadir pula musisi nasional Addie MS, serta musisi lainnya. Triawan Munaf adalah seorang musisi, pengusaha dan politisi Indonesia. Ia merupakan mantan personel grup band Giant Step yang beraliran progresif rock asal kota Bandung pada tahun 1970-an. Triawan bermain sebagai keyboardist dan vokalis pada band tersebut. Ia kemudian bergerak dalam dunia usaha periklanan. Belakangan Triawan juga terlibat dalam dunia politik melalui PDI Perjuangan dan juga sebagai anggota tim sukses Jokowi-JK. Namanya sempat diberitakan sebagai calon Menteri Ekonomi Kreatif pada kabinet Jokowi-JK. Triawan adalah ayah dari penyanyi dan aktris Sherina Munaf serta kakak dari musisi Fariz RM. [*] |
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !